Negeri Kaya Minyak, Nigeria, Kesulitan Uang Tunai: Warga Antre & Menginap di ATM

Orang-orang mengantre untuk menarik uang tunai dari anjungan tunai mandiri (ATM) di sebuah bank, menjelang pemilihan presiden, di Zamfara, Nigeria 8 Februari 2023. Foto: Temilade Adelaja/REUTERS

 

Onesecondnews.COM,Nigeria merupakan salah satu negara kaya minyak yang kini dilanda kelangkaan uang tunai. Akibat krisis tersebut, negara penghasil minyak terbesar kedua di Afrika setelah Libya itu, dilanda kekacauan.

Posisi Nigeria sebagai negara kaya minyak, ditunjukkan dengan keanggotaannya di Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC). Produksinya di 2021 mencapai 1,54 juta barel per hari, dua kali lebih banyak dari produksi minyak Indonesia.

Kini kota-kota di Nigeria dipenuhi warga yang marah dan panik. Mereka berburu uang tunai ke ATM dan bank. Bahkan antrean panjang terjadi, hingga ada yang menginap di gerai ATM. "Saya seharian belum makan karena antre di ATM," kata Abraham Osundiran, warga berusia 36 tahun, seperti dilansir BBC.

"Ini tragis! Saya enggak ada uang tunai, jadi enggak bisa ke pasar. Naik bus juga harus pakai uang tunai. Semua minta uang tunai. Aktivitas kita mati," keluh Lillian Ineh, perempuan 26 tahun dengan geram. https://www.instagram.com/_u/kumparancom/?utm_source=ig_embed&ig_rid=739a2a09-0583-4ce5-a217-cacaba37a428&ig_mid=3F676479-C50C-4777-AAEF-67E9B109F54DKelangkaan uang tunai terjadi ketika bank sentral Nigeria menarik uang resmi negara yakni naira, cetakan lama. Mereka akan mengganti uang kertas bernilai 200, 500, dan 1.000 naira dengan yang baru. 

Pada saat yang sama, bank sentral juga ingin mendorong masyarakat menggunakan uang elektronik (e-money). Masalahnya, sekitar 40 persen dari total penduduk Nigeria, bahkan belum memiliki rekening bank. Hal ini menyulitkan mereka menerima teknologi transaksi non-tunai.

Kondisi ini diperparah, karena setelah uang lama ditarik dari peredaran, uang baru belum bisa dikirim ke bank. Bank dan mesin-mesin ATM pun kehabisan stok uang tunai.

"Ide besarnya adalah untuk membatasi peredaran uang tunai, digantikan dengan pembayaran digital. Maksudnya agar bank sentral Nigeria bisa memantau ke mana uang mengalir. Tapi skenario ini tak berjalan mulus," kata ekonom senior, Paul Alaje.

Sumber Link:

https://m.kumparan.com/kumparanbisnis/negeri-kaya-minyak-nigeria-kesulitan-uang-tunai-warga-antre-and-menginap-di-atm-1zq7K9ZvvHC

أحدث أقدم