Dandim 0913/Penajam Paser Utara Beri Penghormatan Terakhir Kepada Almarhum Sertu Alkurianto


 

Onesecondnews.COM, Penajam - Sebagai bentuk penghormatan terakhir terhadap (Alm) Sertu Alkurianto Baurdal Pok Tuud Satuan Kodim 0913/PPU, melalui Upacara pemakaman secara militer yang dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0913/PPU Letkol Inf Arfan Affandi, S.E., M.IP yang berlokasi di TPU RT 06 Desa Giripurwa Kec. Penajam Kab. PPU.Kamis (22/09/2022).


(Alm) Sertu Alkurianto meninggal dunia pukul 20.23 Wib di RSUD Kabupaten Jombang dikarenakan sakit dan diterbangkan ke Kaltim untuk di makamkan secara Militer di TPU RT 06 Desa Giripurwa Kabupaten PPU serta meninggalkan 1 ( Satu ) Orang Istri Mariyana Viyanti dan 2 ( Dua ) Orang Anak Monica Arliyana (23 Thn ) dan Ariyanto Rahmada Wibowo (22 Thn ).


 Bertindak selaku Irup adalah Komandan Kodim 0913/PPU Letkol Inf Arfan Affan dan pejabat Komandan Upacara Pasi Pers Dim 0913/PPU Kapten Inf Arsyad serta bertindak selaku Perwira Upacara Pasi Log Kodim 0913/PPU Kapten Inf Slamet Pamuji.


Dalam sambutannya Dandim 0913/PPU mengatakan, dengan kepergian (Alm) Sertu Alkurianto, TNI khususnya Kodim 0913/PPU telah kehilangan seorang anak bangsa terbaik, yang selalu memegang teguh prinsip-prinsip perjuangan serta setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan telah bekerja keras dalam mengemban setiap tugas negara yang menjadi tanggungjawabnya.


“Atas Nama Negara, Tentara Nasional Indonesia dan seluruh yang ditinggalkan, kami menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya disertai doa yang tulus," ungkapnya. 


Masih kata Dia,"Semoga Almarhum diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan, kekuatan dan bisa menerima dengan berlapang dada serta teguh hati,” ucap Arfan Affandi.


Lebih lanjut,“Pemakaman militer ini merupakan hak dan penghormatan terakhir yang diperuntukkan bagi setiap prajurit TNI yang meninggal dunia sebagai penghargaan dari negara atas jasa-jasa serta darma baktinya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Dandim.


Marilah kita bersama-sama memanjatkan doa kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, semoga segala kesalahan dan kekhilafan serta dosa almarhum selama hidup didunia dapat di ampuni dan amal bhaktinya di terima disisi Tuhan Yang Maha Esa,”tutupnya.


Sumber : Kodim 0913/PPU

أحدث أقدم