Siap Dihantam Badai Isaias, Trump Deklarasikan Keadaan Darurat Untuk Florida




ONESECONDNews.COM, Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump telah mendeklarasikan keadaan darurat untuk negara bagian Florida dan memerintahkan bantuan federal guna mengatasi dampak yang diakibatkan Badai Isaias. 

Pengumuman tersebut disampaikan oleh Gedung Putih pada Sabtu (1/8), di mana proses perbantuan dari federal sudah dimulai sejak Jumat (31/7).

Badai Isaias sendiri diperkirakan akan menyerang pesisis pantai timur AS setelah mendarat di Bahama.

"Keputusan presiden tersebut memberi wewenang kepada Departemen Keamanan Dalam Negeri, Badan Manajemen Darurat Federal (FEMA) untuk mengoordinasikan semua upaya bantuan bencana yang bertujuan untuk mengurangi kesulitan dan penderitaan yang disebabkan oleh keadaan darurat pada penduduk setempat," bunyi pengumuman tersebut seperti dilansir dari laman resmi Gedung Putih, www.whitehouse.gov. 

Nantinya, FEMA berwenang untuk mengidentifikasi, memobilisasi, dan menyediakan peralatan serta sumber daya yang diperlukan untuk mengurangi dampak dari keadaan darurat. 

Berbagai langkah perlindungan darurat, termasuk perawatan massal, evakuasi, hingga dukungan tempat tinggal akan dibebankan sebanyak 75 persen dari pendanaan federal. 

Adapun wilayah-wilayah yang menjadi fokus penanganan bencana adalah Brevard, Broward, Clay, Duval, Flagler, Indian River, Martin, Miami-Dade, Monroe, Nassau, Okeechobee, Oranye, Osceola, Palm Beach, Putnam, Seminole, St. Johns, St. Lucie, dan Volusia. (RMOL)



أحدث أقدم