Naik 50% pengunjung, Tiket perjalanan Pulau Seribu kini kembali Ramai



ONESECONDNews.COM,Wisatawan menuju kepulauan Seribu terlihat ada peningkatan meski di tengah pandemi covid-19 dan diberlakukannya kembali PSBB sampai tanggal 13 agustus 2020 dan selain itu  berdasarkan  Peraturan Gubernur no 51 Tahun 2020 tentang PSBB Masa Transisi menuju Sehat, aman dan Sejahtera terkait adanya pandemi covid-19.

Meningkatnya wisatawan tersebut yang terlihat di Dermaga Kaliadem Muara Angke, Pluit Penjaringan Jakarta Utara dengan melaksanakan protokol kesehatan dan di awasi para petugas terkait disertai imbauan, sabtu (8/8).

Wakpolsek Kawasan Sunda Kelapa  Polres Pelabuhan Tanjung Priok Akp Williem Nittalesy saat di temui dilapangan mengatakan, kami selaku kepolisian selalu memberikan imbauan pada penumpang dan wistawan, untuk melaksanakan protokol kesehatan." ungkap Williem .

Sambung Williem, selain itu demi keamanan dan ketertiban kami tegaskan para penumpang yang akan menuju ke pulauan seribu untuk selalu kenakan alat pengaman atau memakai plampung, hal ini untuk menjaga yang kita tidak inginkan.

Tado pengurus PT SSA pengelola tiketing menerangkan ada peningkatan 40% wistawan yang akan berlibur menuju Kepulauan Seribu, dan di hari ini Allhamdulillah sekira 2000 an lebih tiket terjual dan tetap kami batasi penunpang 50% dari biasanya setiap kapal , karena kita ikuti protokol kesehatan .

Kemudian tiket kami jual naik 50% karena untuk biaya operasional kapal, karena tidak mungkin menutup dari harga biasanya dan hari ini 17 kapal yang diberangkatkan dengan isi 50% penumpang," tutur Tado

Di tempat terpisah, Raihan(18) wisatawan yang menuju ke Pulau Tidung berujar," dengan naikanya harga tiket saya cukup maklum, karena setiap kapal di batasi hanya 50%, yaa gimana lagi saya ikuti saja karena ada Covid-19, dan tetap rasa khawatir ada dengan covid-19 tetap saya jaga jarak, pakai masker dan ikut protokol kesehatan."ujarnya (Shem Mitrapol)


أحدث أقدم