Istana Bantah Jokowi dan SBY Bertemu saat CFD di GBK 11 Juni

SBY menyambangi Jokowi di Istana Merdeka Foto: Yudhistira Amran/kumparan

 

Onesecondnews.COM,Presiden Jokowi dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) diisukan bertemu di Kompleks Gelora Bung Karno (GBK) pada Minggu (11/6). Pihak Istana Negara membantah.

Deputi Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, mengatakan Jokowi seharian berada di Istana Merdeka untuk kegiatan internal. Jokowi bahkan tidak bersepeda sebagaimana yang rutin dilakukan setiap Car Free Day (CFD).

"Enggak, enggak ada [bertemu SBY]. Bapak Presiden kemarin ada kegiatan internal di Istana Merdeka di pagi hari," kata Bey kepada wartawan, Senin (12/6).

"Iya, enggak keluar sama sekali," lanjutnya.Di GBK, sempat terlihat ada beberapa anggota Paspampres yang sedang berjaga. Bey mengatakan, Paspampres memang selalu bersiaga karena Jokowi biasanya berolahraga bersama masyarakat saat CFD.Teman-teman Paspampres sifatnya antisipasi saja. Karena biasanya kalau Presiden [pada] Minggu pagi di Jakarta menyapa masyarakat sambil berolahraga di CFD," tutur dia.

"Tapi kemarin tidak ke CFD karena Bapak Presiden ada kegiatan internal dan acara internalnya sampai melewati waktu CFD," pungkasnya.

SBY terlihat jalan pagi bersama keluarganya di Kompleks GBK, Minggu (11/6) pagi. Tampak Ketum Demokrat yang juga putra sulungnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), istri AHY Annisa Pohan, dan Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas).

SBY pun sempat memberikan keterangan pers sedikit sesaat sebelum meninggalkan GBK. Saat itu ia merespons singkat rencana pertemuan AHY dengan elite PDIP.

Sumber Link:

https://m.kumparan.com/kumparannews/istana-bantah-jokowi-dan-sby-bertemu-saat-cfd-di-gbk-11-juni-20aO4YWldFu

Lebih baru Lebih lama