Kapolsek Sunda kelapa sambangi Warga Muara Angke


 

Mitrapol.com, JAKARTA – Kapolsek Sunda Kelapa Polres Pelabuhan Tanjung Priok Kompol Riza Sativa giat sambang ke ketua RT 012/22 Muara Angke, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (21/2/2023).

Kunjungan Riza didampingi Kanit Samapta AKP Ramtu, Kapospol Subsektor Muara Angke Ipda Sardi dan anggota Bhabinkamtibmas Aiptu Agus Subekti langsung di terima ketua RT 012/22 Juariyah dikediamannya.

Sambang Kapolsek ingin mengetahui keluhan warga dan juga sebagai silahturhami yang terus dijaga kepada pengurus RT/RW dan warga binaan, hal ini disampaikan Kompol Riza Sativa.

” Kunjungan kami untuk silahturahmi dan juga ingin tahu keluhan warga dan ketua RT setempat,” ujar Riza.

Dari giat tersebut Riza menanyakan terkait Kamtibmas di wilayah RT 012 serta warga yang Ia hampiri secara door to door.

” Dari sambang kami, Allhamdulillah kami bisa lebih kenal dekat dengan warga, selain itu ada masukan dari ibu RT adanya sabung ayam yang masih dilakukan oleh beberapa warga, Dan kami akan tindak tegas para pelaku sabung ayam itu,” tukas Riza.Saat dikonfirmasi media, Riza sampaikan selain tindak tegas kami akan lakukan penyuluhan agama agar para pelaku, bahwa sabung ayam itu dilarang baik secara hukum dan agama,”pungkas Riza.

Riza berharap kepada ketua RT dan warga untuk memberikan info, jika ada orang yang mengganggu kamtibmas diwilayah hukumnya.

” Kami harapkan kepada pada ketua RT-RW dan warga untuk melaporkan, jika ada orang yang mengganggu kamtibmas, dan akan kami tindak tegas,” tegasnya.

Juhariyah ketua RT 0012 yang baru saja menjabat 1 tahun, dia mengucapkan terima kasih atas kedatangan Kapolsek bersama anggotanya.

Ucapan terima kasih kepada ibu Kapolsek yang telah sambang ke wilayah kami, dan ini jadi motivasi kami sebagai ketua RT untuk memberikan binaan kepada warga,” tutur Juhariyah.

Sumber informasi

Yons Fakta Xpose 

Lebih baru Lebih lama