Bupati buka karya bakti Kodim 0906/Kutai Kartanegara TA. 2022 di Desa Manunggal Daya


 

Onesecondnews.COM, Kutai Kartanegara - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Drs Edi Damansyah pimpin upacara pembukaan karya bakti TA. 2022 diwilayah Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr) dengan sasaran peningkatan konektivitas pada kawasan pertanian padi sawah desa Panca Jaya, desa Sidomukti, desa Cipari Makmur kecamatan Muara Kaman dan desa Manunggal Daya, desa Mekar Jaya kecamatan Sebulu. Kamis (06/10/2022).


Upacara pembukaan karya bakti Kodim 0906/Kutai Kartanegara yang digelar dilapangan bola desa Manunggal Daya jalan Pangeran Antasari kecamatan Sebulu juga dihadiri Komandan Kodim 0906/Kutai Kartanegara Letkol Inf. Jeffry Satria beserta jajaran, perwakilan Polres Kukar, Forkopimcam, kepala desa dan perwakilan dari masing-masing Gapoktan yang ada di kecamatan Sebulu dan kecamatan Muara Kaman.


Dalam sambutannya Bupati menyampaikan atas nama pemerintah kabupaten Kutai Kartanegara mengucapkan terima kasih, apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada Kodim 0906/Kutai Kartanegara atas bantuan, dukungan dan kolaborasi yang luar biasa dalam mendukung program ketahanan Pangan di Kabupaten Kutai Kartanegara khususnya melalui perbaikan dan peningkatan infrastruktur pertanian.


Menurut Drs. Edi Damansyah berdasarkan informasi bahwa target utama dalam kegiatan Karya Bhakti TNI Tahun 2022 ini adalah dalam rangka pembukaan jalan usaha tani di wilayah Kecamatan Sebulu - Kecamatan Muara Kaman. Hal ini sejalan dengan salah satu masalah dan kendala utama yang dihadapi oleh petani di wilayah ini adalah terkait dengan akses jalan usaha tani.


Bupati juga menjelaskan wilayah Kecamatan Sebulu dan Kecamatan Muara Kaman merupakan 1 (satu) diantara 5 (lima) Kawanan Pertanian Komoditas Padi Sawah di Kabupaten Kutai Kartanegara. Pada kawasan pertanian ini terdapat 7 (tujuh) desa yang terdiri dari 3 (tiga) Desa di wilayah Kecamatan Sebulu (Desa Sumber Sari, Desa Mekar Jaya, Desa Manunggal Daya) dan 4 (empat) Desa di wilayah Kecamatan Muara Kaman (Desa Cipari Makmur, Desa Sidomukti, Desa Panca Jaya, Desa Bunga Jadi).


Adapun tujuan utama dari pembangunan pertanian berbasis Kawasan diantaranya untuk meningkatkan nilai tambah daya saing wilayah dan komoditas pertanian untuk keberlanjutan ketahanan pangan nasional, memperkuat sistem Usaha Tani secara utuh dalam satu manajemen Kawasan dan memperkuat kelembagaan petani dalam mengakses informasi, teknologi, prasarana dan sarana publik, permodalan serta pengolahan dan pemasaran, tambah Bupati Kukar.


Disela kegiatan upacara pembukaan saat kami temui, Komandan Kodim 0906/Kutai Kartanegara Letkol Inf. Jeffry Satria mengatakan dalam pelaksanaan karya bakti kali ini akan membangun konektivitas dilokasi persawahan diantaranya membangun akses jalan untuk mobilisasi petani dan membangun gorong-gorong untuk akses pengairan kepersawahan.


Sumber : Dim 0906/Kkr

Lebih baru Lebih lama