Babinsa Kembang Janggut hadiri rapat Pleno Penetapan kepala desa terpilih


 

Onesecondnews.COM, Kutai Kartanegara - Kecamatan Kembang Janggut telah selesai melaksanakan pemilihan kepala desa secara serempak dengan ditetapkannya salah satu calon Kepala desa terpilih dalam Pilkades yang digelar di BPU kecamatan Kembang Janggut kabupaten Kukar. Sabtu (17/9/2022).


Ditetapkannya salah satu calon kepala desa terpilih saat pelaksanaan sidang Pleno yang dihadiri Kasipem kecamatan Iskandar, Babinsa Pelda Sugianto, Bhabinkamtibmas, ketua panitia Pilkades, PJ. Kades Kembang Janggut dan para saksi calon Pilkades.


Dalam rapat Pleno yang dipimpin Kasipem kecamatan' Iskandar memutuskan Yadi (35/Kutai) menjadi kepala desa terpilih di desa Kembang Janggut mengalahkan calon kepala desa lainnya.


Pada kesempatan tersebut, Babinsa Pelda Sugianto menyampaikan kepada kepala desa terpilih untuk bisa membangun desa Kembang Janggut agar lebih maju dan selalu amanah dalam menjalankan amanat warga desa Kembang Janggut.


"Untuk kepala desa terpilih saya ucapkan selamat dan kami berharap bisa membawa desa Kembang Janggut lebih maju dan berkembang serta tidak kalah pentingnya kepala desa terpilih harus amanah dalam mengemban amanat warga desa", tutupnya


Sumber : Kodim 0906/Kkr

Lebih baru Lebih lama