Poskes Kodim Kukar gelar Serbuan Vaksinasi Dosis ke-2 Kepada Para Pelajar dan KBT


Onesecondnews.COM, Kutai Kartanegara – Serbuan vaksinasi kembali di gelar oleh Kodim 0906/Kutai Kartanegara (Kkr), melalui Poskes Kodim Kukar yang bertempat di Jl. Seluang kelurahan Timbau kecamatan Tenggarong gelaran serbuan vaksinasi Covid-19 untuk dosis ke-2 kali ini di tujukan kepada pelajar dan Keluarga Besar TNI (KBT) Kodim Kukar. Senin (18/10/2021)


Pemberian vaksinasi dosis ke-2 ini merupakan lanjutan dari serbuan vaksinasi Kodim Kukar kepada pelajar dan KBT yang sebelumnya telah dilaksanakan di aula Jati Diri Makodim pada bulan lalu.


Kaposkes Kodim 0906/Kkr Peltu Hendro mengatakan “Serbuan vaksinasi yang di lakukan oleh Kodim 0906/Kkr bertujuan guna mendukung pemerintah dalam mensukseskan program percepatan vaksinasi bagi seluruh masyarakat serta salah satu upaya memutus dan menekan penyebaran Virus Covid-19 di wilayah Kutai Kartanegara”.


Selanjutnya ia juga menambahkan bahwa dengan adanya vaksinasi ini akan menciptakan Herd immunity (kekebalan kelompok) pada warga masyarakat dan Keluarga Besar TNI khususnya kepada keluarga besar Kodim Kukar sehingga akan memberikan perlindungan secara tidak langsung.


Kali ini serbuan vaksinasi yang di siapkan untuk pelajar dan Keluarga Besar TNI sebanyak 47 Vial dengan target sasaran sebanyak 94 orang serta jumlah vaksinator dari Kodim 0906/Kkr sebanyak 10 orang.


Kodim 0906/Kukar

Lebih baru Lebih lama