Jelang 17 Agustus, Dubes Suriah Beri Ucapan HUT RI Ke-75





ONESECONDNews.COM, Masih tiga hari menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-75, namun sudah banyak ucapan selamat yang diberikan oleh negara-negara sahabat. Salah satu di antaranya adalah Suriah. 
Menjadi menarik mendapatkan ucapan selamat dari Suriah, mengingat negara tersebut merupakan yang pertama mengakui kemerdekaan Indonesia setelah Mesir. 


Kepada Kantor Berita Politik RMOL, Dutabesar Republik Arab Suriah di Jakarta, Ziad Zaheredin menyampaikan ucapan singkat untuk menyelamati Indonesia. 
"Saya ingin mengucapkan selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75," ucap Dubes Zaheredin. 


"Semoga hubungan kedua negara, Suriah dan Indonesia, menjadi lebih baik dan memberikan manfaat bagi rakyat kedua negara," sambungnya. 


Walaupun hubungan diplomatik kedua negara baru terbangun sekitar tahun 1949, namun Suriah telah mengakui kedaulatan Indonesia secara de juresejak 2 Juli 1947.
Dukungan Suriah tersebut langsung disampaikan di hadapan Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), ketika Damaskus menjadi anggota tidak tetap Dewan Keamanan. 

"Ketika Suriah duduk sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB di tahun 1947, diplomat Suriah DR. Fares al Khoury dalam Sidang Majelis Umum meminta agar Indonesia diakui sebagai negara independen," ujar Zaheredin dalam wawancaranya kepada Kantor Berita Politik RMOLdua tahun lalu. 


Setelah itu, hubungan kedua negara menjadi sangat hangat. Indonesia dan Suriah membuka kantor perwakilan di masing-masing negara. 


Kunjungan Presiden Soekarno ke Suriah pada 1957 dan Presiden Soeharto pada 1977 pun menjadi tonggak sejarah yang tidak bisa terlepas dari hubungan kedua negara (RMOL.ID)


Lebih baru Lebih lama