17 Ribu Orang Di Berlin Lancarkan Aksi Protes Pembatasan Sosial Tanpa Kenakan Masker Atau Menjaga Jarak




17 Ribu Orang Di Berlin Lancarkan Aksi Protes Pembatasan Sosial Tanpa Kenakan Masker Atau Menjaga Jarak

ONESECONDNews.COM,Ribuan orang di Berlin melakukan aksi protes atas pemberlakuan pembatasan sosial di Jerman yang berfungsi untuk menghentikan penyebaran virus corona.
Menurut polisi, ada sekitar 17 ribu orang yang ikut dalam aksi protes pada Sabtu (1/8), termasuk libertarian, loyalis konstitusional, dan aktivis anti-vaksinasi. A

juga kehadiran sayap kanan kecil dengan beberapa demonstran membawa bendera hitam, putih dan merah kekaisaran Jerman.
Di dekat Brandenburg Gate, mereka menari dan menyanyikan lirik "Kami adalah orang-orang bebas" dengan irama lagu "We Will Rock You" dari band rock Queen.

Terlihat beberapa orang lainnya membawa spanduk bertuliskan "Kami membuat suara karena Anda mencuri kebebasan kami!" dan "Jangan berpikir! Jangan menggunakan masker!".

"Tuntutan kami adalah kembali ke demokrasi. Masker yang memperbudak kita harus dihilangkan," kata seorang pemrotes yang menolak menyebutkan namanya, melansir Reuters.

Protes sendiri menyusul seuan seorang pengusaha Michael Ballweg yang mengorganisir aksi serupa di Stuttgart.

Ballweg saat ini tengah berusaha menjadi walikota kota barat daya Jerman tersebut
Wakil pemimpin partai sosial demokrat yang berkoalisi dengan Kanselir Angela Merkel, Saskia Esken, menyebut para demonstran sebagai "Covidiot" lantaran beraksi tanpa mengenakan masker dan tidak mematuhi aturan jarak sosial. 
Mereka tidak hanya membahayakan kesehatan kita, mereka juga membahayakan kesuksesan kita melawan pandemik," cuit Esken.

Sejauh ini, Jerman sudah melaporkan lebih dari 200 ribu orang yang terinfeksi Covid-19 dengan sebanyak seribu diantaranya sudah meninggal. (Rmol)

Lebih baru Lebih lama