Baharkam Polri Bagikan Sembako Untuk warga Nelayan Muara Angke

Baharkam Polri Bagikan Sembako Untuk warga Nelayan Muara Angke

ONESECONDNews.COM, Jakarta - langkah kegiatan kepedulian Polri masih saja terus berjalan di pandemi Covid-19 , walau masih di hari Raya idul Fitri yang baru saja di rayakan bagi umat islam dan warga Muara  Angke, Jakarta Utara, kamis(28/5).

Bantuan sosial dari solidaritas sosial Baharkam Polri, kamis pagi dengan rombongan memberikan bantuan bansos pada masyarkat Muara Angke yang terdampak covid-19.

Kedatangan Baharkam Polri yang dipimpin Dirbinpotmas Brigjen pol Murbowo didampingi Kasubdit Kom/ Polsus  Kombes Irhamni, Kabag Opsnal Lef Kombes Hendi, Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok

Akbp Kurniawan Tandi Rongre dan Kapolsek Sunda Kelapa Akp Selamet Riyanto dan anggotanya.

Kegiatan pembagian paket sembako tersebut dilaksanakan secara simbolis ke warga nelayan Muara Angke di halaman Polsub Sektor Muara Angke.

 Dari jumlah paket sembako untuk komunitas nelayan, lansia serta pedagang  sebanyak 953 (sembilan ratus lima puluh tiga) paket yang diberikan  pada

1. Komunitas KNT ( Komunitas Nelayan Tradisional) sebanyak 195 (seratus sembilan puluh lima) paket sembako.

2. GENTAK (Gerakan Nelayan Tradisional Muara Angke) sebanyak 97 (sembilan puluh tujuh) paket.

3. PANTAS (Paguyuban Nelayan Tradisional) sebanyak 155 (seratus lima puluh lima) paket.

4. Nelayan Babakan sebanyak 35 (tiga puluh lima) paket.

5. Nelayan Tradisional sebanyak 172 (seratus tujuh puluh dua) paket.

6. Nelayan Bantaran Kali Adem,  sebanyak. 14 (empat belas) paket.

7. Lansia RW. 001 Muara Angke. Sebanyak 280 (dua ratus delapan puluh) paket.

8. Keluarga Napiter. Sebanyak 15 (lima belas).

9. Lansia Blok Asbes. Sebanyak 15 (lima belas) paket.

10. Warung / pedagang. Sebanyak 4 (empat) paket.

Paket sembako yang diberikan berisi, beras, tepung, terigu, minyak goreng, gula pasir dan mie
instan.

Rasa syukur dan ucapan dari warga yang menerima diberikan pada Polri atas kepedulian saat suasana sulit akibat wabah virus corona di lontarkan salah seorang warga, terima kasih pak polisi  telah memberikan bantuan ini dan bisa membantu kehidupan saya yang sedang sulit," ucap Narsih.

Begitu juga Yayat pria sebagai buruh nelayan, Alhamdulilah bantuan ini sudah mengurangi beban saya, yang selama ini adnaya virus corona, semoga virus corona segera berkahir." harapnya




Lebih baru Lebih lama